WELCOME TO OUR ORGANIZATION OSIS MA ZAINUL HASAN 1 GENGGONG

Senin, 24 Februari 2020

Keistimewaan dan amaliah bulan rajab

Bulan rajab merupakan salah satu dari asyhurul hurum, atau bulan-bulan yang dimulyakan allah SWT (Rajab,dzulqo'dah,dzulhijjah,dan muharram). Keutamaan bulan rajab bila dibandingkan dengan bulan yang lain  adalah bagaikan keutamaannya umat nabi muhammad dibandingkan dengan umat yang lain (selain umat nabi Muhammad SAW).


Rajab mengandung arti memuliakan , oleh sebab itu orang arab sangat menghormati bulan rajab. sehingga , konon hanya pada bulan rajab para juru kunci ka'bah membuka pintu ka'bah selama satu bulan penuh, dan pada bulan yang lain hanya dibuka pada hari senin dan kamis. Mereka berkata, "bulan rajab adalah bulan allah, ka'bah adalah rumah allah, dan semua mu'min adalah hamba allah untuk masuk ke rumah allah dibulan allah"(Drurrotun nasihin).

Bulan rajab merupakan bulan pertama yang menjadi pintu seseorang hamba untuk lebih mendekatkan diri kepada allah SWT. Setelah bulan rajab adalah bulan sya'ban dan kemudian sampai bulan ramadhan. Dimana pada bulan rajab, Sya'ban, Dan ramadhan seorang hamba diuji oleh allah untuk lebih dekat kepada allah SWT. Dalam bulan rajab banyak sekali fadilah dan amaliyah-amaliyah yang seharusnya menjadi amaliyah seorang muslim untuk mendekatkan diri kepada allah SWT. Salah satunya adalah:

1. Menghidupkan malam pertama bulan rajab

 barang siapa yang menghidupkan malam pertama bulan rajab dan mengisinya dengan berbagai ibadah, membaca al-qur'an, istighfar, atau yang lainnya. Maka hatinya tidak akan mati manakala disaat semua hati manusia mati. Dan allah akan memberikan kebaikan untuknya. dosa-dosanya diampuni dan mendapatkan keistimewaan dari allah SWT.
selain itu, pada malam satu rajab juga dianjurkan untuk memperbanyak doa dan memohon kepada allah, karena doa yang dipanjatkan pada malam satu rajab insyaallah dikabulkan oleh allah SWT. Dalam hadist disebutkan :
"Lima malam dimana doa yang dipanjatkan tidak akan ditolak oleh allah, yang pertama adalah malam satu rajab, malam pertengahan bulan sya'ban, malam jum'at, malam idul fitri, dan malam idul adha ".

2. Puasa bulan rajab

Selain bulan ramadhan, Rosulullah SAW sering melaksanakan puasa sunnah dibulan rajab dan bulan sya'ban yang pada akhirnya dilanjutkan sampai bulan ramadhan. Berpuasa di bulan rajab juga disebutkan dalam sebuah hadist : "puasa dihari pertama bulan rajab menghapus dosa tiga tahun, berpuasa dihari kedua menghapus dosa dua tahun, puasa dihari ketiga menghapus dosa satu tahun, kemudian berpuasa setiap hari di bulan rajab menghapus dosa satu bulan".
Mengutip  hadist yang diriwayatkan oleh sayyidah aisyah RA. Rasulullah SAW bersabda bahwa semua manusia besok pada hari kiamat akan merasakan lapar yang teramat sangat, kecuali empat golongan:
1.pada nabi dan keluarganya
2.orang yang berpuasa rajab
3.orang yang berpuasa sya'ban
4.orang yang berpuasa ramadhan
keempat golongan tersebut tidak merasakan lapar dan dahaga dihari kiamat
begitu besar nilai puasa pada bulan rajab maka semakin tinggi derajat disisi allah SWT.

3.Sholawat dan istighfar

Sungguh beruntung bagi orang yang mengisi bulan rajab dengan kebaikan dan mau menhidupkan malam-malamnya bulan rajab dengan memperbanyak wirid, sholawat, istighfar, dan doa-doa yang lainnya.
sebagaimana disebutkan dalam hadist "perbanyaklah istighfar di bulan rajab. sesungguhnya allah SWT membebaskan hamba-hambanya di bulan itu, dan sesungguhnya allah SWT mempunya kota-kota di surga yang tidak akan dimasuki kecuali oleh orang yang berpuasa dibulan itu".
Diriwayatkan bahwa rasulullah SAW bersabda pada malam isro' misroj saya melihat sungai, diman rasanya lebih manis dari madu, dinginnya lebih dingin dari es, dan lebih harum dari minyak mistik, kemudian sya bertanya malaikat jibril, "untuk siapakah sungai itu wahai malaikat jibril?" jibril berkata, "untuk orang yang membaca sholawat di bulan rajab".

4 Sholat sunnah

Dalam kitab khozinatul asror di sebutkan, pada malam satu rajab disunnahkan sholat sunnah 10 rakaat, dengan setiap selesai membaca surat al fatihah kemudian membaca surat al kafirun 1x dan surat al ikhlas 3x.
Tidak hanya sholat sunnah tertentu saja  yang sangat bagus dilaksanakan dalam bulan rajab, melainkan dibulan rajab inilah sebaiknya seorang muslim lebih istiqamah dalam melaksanakn sholat-sholat sunnah seperti sholat dhuha,tahajjud, tasbih, dan sholat sunnah rawatib lainnya (qabliyah -ba'diyah).

Tidak ada komentar: